Klaim Allianz Untuk Manfaat Akhir Kontrak Produk Smartlink Protection Life

Klaim Allianz Untuk Manfaat Akhir Kontrak Produk Smartlink Protection Life

Saat memilih produk asuransi jiwa perlu untuk memperhatikan manfaat apa saja yang didapatkan. Bagi Anda yang ingin menikmati manfaat asuransi jiwa untuk jangka panjang, bisa memilih produk yang mempunyai perlindungan bisa diperpanjang. Pilih juga produk asuransi yang mempunyai manfaat tidak hanya perlindungan tetapi juga manfaat akhir kontrak untuk membuat premi yang dibayarkan tidak hangus. Produk asuransi yang mempunyai manfaat akhir kontrak bisa didapatkan yaitu asuransi jiwa Smartlink Protection Life. Klaim Allianz produk asuransi jiwa unit link dari Allianz bisa dilakukan di akhir saat kontrak berakhir ketika tidak terjadi resiko meninggal dunia yang dialami oleh tertanggung.

Manfaat Akhir Kontrak Smartlink Protection Life

Produk asuransi jiwa yang dipunyai Allianz mempunyai beragam manfaat yang lengkap dari perlindungan dasar yang juga bisa dilengkapi dari manfaat tambahan yang tersedia. Smartlink Protection Life juga mempunyai manfaat perlindungan yang lengkap yaitu manfaat meninggal dunia, manfaat hidup, dan tambahan dari dana investasi yang didapatkan. Perlindungan asuransi ketika meninggal dunia bisa membuat keluarga tertanggung yaitu penerima manfaat mendapatkan uang pertanggungan yang dipilih yaitu dari 100 juta hingga mencapai 3 miliar rupiah. Uang pertanggungan tambahan hingga 25 juta juga bisa didapatkan ketika tertanggung meninggal dunia atau cacat yang disebabkan akibat mengalami kecelakaan.

Manfaat lainnya yang bisa mengajukan klaim Allianz untuk mendapatkan perlindungan yang terbaik adalah ketika tertanggung masih hidup. Bagi yang khawatir tidak mendapatkan keuntungan pembayaran premi asuransi saat tidak adanya klaim yang terjadi, maka bisa memilih produk asuransi jiwa yang mempunyai manfaat perlindungan akhir kontrak. Smartlink Protection Life mempunyai manfaat akhir kontrak yang akan didapatkan ketika tertanggung masih hidup hingga akhir kontrak. Manfaat akhir kontrak akan didapatkan ketika tanggal akhir pertanggungan dari asuransi yang dipunyai, tertanggung belum perlu melakukan pengajuan klaim meninggal dunia. Tertanggung yang masih hidup tersebut bisa mengajukan klaim manfaat akhir kontrak yang memberikan dana investasi seluruhnya telah dikumpulkan.

Manfaat akhir kontrak bisa didapatkan di usia akhir kontrak asuransi Smartlink Protection Life. Asuransi jiwa unit link dari Allianz mempunyai perlindungan yang bisa dipilih dan dibeli sesuai dengan manfaat yang diinginkan. Manfaat meninggal dunia bisa didapatkan untuk tertanggung dari usia 1 bulan hingga 70 tahun, sedangkan untuk manfaat meninggal dunia dan cacat karena kecelakaan bisa dimiliki dari usia 1 bulan hingga 64 tahun. Usia masuk pemegang polisnya dari 18 tahun dan mempunyai masa asuransi hingga 100 tahun dan 65 tahun untuk manfaat meninggal dunia dan cacat akibat kecelakaan. Sehingga bagi yang ingin mendapatkan manfaat akhir kontrak tergantung manfaat yang dipunyai bisa diajukan di usia 65 atau 100 tahun ketika tertanggung masih hidup.

Cara Mengajukan Klaim Manfaat Akhir Kontrak

Pengajuan klaim dapat dilakukan setelah akhir kontrak dan tertanggung masih hidup. Saat itulah Anda bisa menyiapkan dokumen yang perlu dilengkapi agar membuat pengajuan klaim manfaat hidup yaitu akhir kontrak dapat diterima. Anda akan mendapatkan manfaat berupa seluruh keuntungan investasi yang telah dilakukan dengan menyiapkan berkas persyaratan dokumen klaimnya, berikut ini :

  • Pastikan untuk menyiapkan persyaratan formulir permohonan untuk pembayaran manfaat akhir kontrak. Formulir tersebut bisa diisi dengan lengkap oleh pemegang polis ketika sudah mencapai usia 100 tahun.
  • Siapkan dokumen identitas diri yang dipunyai oleh pemegang polis yaitu berupa KTP dan passport bagi WNA.
  • Siapkan juga formulir surat kuasa yang juga perlu untuk diisi lengkap ketika pemberian manfaat akan diberikan pada orang lain yang ditunjuk selain pemegang polis. Lengkapi juga dengan identitas penerima kuasa tersebut saat mengajukan klaim akhir kontrak.
  • Siapkan pendukung lainnya yang diminta oleh pihak Allianz apabila diperlukan.

Pengajuan klaim Allianz asuransi Smartlink Protection Life untuk manfaat akhir kontrak akan bisa untuk mendapatkan seluruh dana investasi yang didapatkan. Besarannya juga sesuai dengan dana investasi yang telah dilakukan sesuai dengan instrumen investasi yang dipilih, sehingga bisa sangat besar yang dimanfaatkan untuk menyiapkan warisan dan biaya kehidupan tertanggung atau pihak yang ditunjuk.

Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *